![]() |
Unsur latar depan (foreground), yang ditonjolkan dalam foto landscape ini adalah unjung jembatan. |
Aku pada awal punya smartphone android, sangat buta terhadap konsep dan teknik fotografi, dan asal main tembak lanskap pada saat itu.
Hampir semua foto lanskap yang saya tembak dulu, bisa dibilang sangat jelek dan rata-rata miring. Itu karena komposisi tidak atur dengan benar.
Semua foto landscape yang saya bidik dulu, jika sandingkan dengan punya para fotografer profesional, hasilnya sangat menyedihkan.
Sekarang, saya sedikit tahu bagaimana cara memotret landscape dengan benar, foto tampak menarik, dan tidak miring dengan hanya menggunakan kamera ponsel pintar.
Membidik foto dengan hasil eye catching, adalah impian semua fotografer, termasuk saya, yang masih terus belajar secara mandiri.
Adapun cara memotret landscape datar menjadi lebih menarik dengan kamera smartphone.
1#. Cuci lensa kamera
Mayoritas kamera smartphone, tidak punya pelindung lensa dan mudah kotor.
Jadi, sebelum pergi ke lokasi untuk mengambil foto landscape, ada baiknya, bersihkan lebih dulu lensa kamera ponselnya.
Lensa yang kotor dapat menyebabkan kamera susah fokus, dan bila pun berhasil fokus, foto landscape hasil bidikannya akan tampak kurang tajam dan terdapat blur.
2#. Aktifkan Fitur HDR
Mengambil foto landscape dengan fitur HDR, itu butuh kestabilan dan tapi itu bisa dicapai dengan memakai tripod.
Aku jarang pakai tripod, tapi lebih sering menaruh kamera diatas benda-benda keras dan mengaktifkan fitur timer otomatis 2 detik.
High dynamic range (HDR) adalah cara mengambil foto dengan pencahayaan merata dan sering diterapkan dalam fotografi landscape.
3#. Aktifkan Panduan Fotografi Garis Kisi
Garis kisi terdapat 9 kotak, terbagi 3 vertikal (tegak) dan 3 horisontal (mendatar), fitur itu berfungsi memandu fotografer dalam fotografi untuk mendapatkan foto dengan komposisi yang baik dan menarik.
Itu lebih dikenal dengan istilah Rule of third. Intinya panduan tersebut berfungsi membantu fotografer membagi subjek dan objek secara proposional, dan juga mencegah mengambil foto miring.
4#. Utamakan Memasukan Elemen Latar Depan Dekat dengan Anda
Komposisi terbaik dalam fotografi pemandangan harus menambahkan elemen latar depan.
Yang membedakan foto landscape fotografer amatir dengan profesional, yakni foreground.
Foto landscape punya fotografer profesional, rata-rata terdapat subjek utama sebagai latar depan sedangkan amatir foto landscape-nya tidak demikian.
Subjek latar depan harus terdapat beberapa hal penting yang menarik, yang relatif dekat dengan kita, seperti sosok manusia, pohon, perahu, beberapa bunga, batu, atau benda lain.
Menjepret landscape dengan cara ini, itu dapat membangkitkan kedalaman dan memberi citra Anda ilusi 3 dimensi.
Selain itu, sebuah foto landskap yang menarik dibagi menjadi 3 bagian, yaitu foreground, middleground dan background.
Jika, sebuah foto memiliki ketiga elemen dalam gambar, itu berarti memiliki komposisi yang kuat dan menarik secara visual.
5#. Edit Fotonya
Ada dua aplikasi edit foto terbaik di Android dan gratis, dan merupakan aplikasi favorit saya, yakni Snapseed dan Lightroom CC.
Aplikasi Snapseed, itu sering saya gunakan untuk meningkatkan tingkat kecerahan dan tonal gambar.
Sedangkan Lightroom, saya manfaatkan untuk meluruskan foto miring dan menghilangkan noise.
Tunjukkan apresiasi Anda dengan memberi sumbangan kecil atau Donasi Via Dana Untuk Secangkir Kopi.